Guru dan Tenaga Kependidikan MIN1 Demak Ikuti Program Vaksinasi Tahap ke-1

By Ziul Ro 27 Mar 2021, 04:23:15 WIB Kesehatan
Guru dan Tenaga Kependidikan MIN1 Demak Ikuti Program Vaksinasi Tahap ke-1

Gambar : Guru MIN 1 Demak menunjukkan bukti sertifikat vaksinasi covid-19 tahap ke-1


Demak-Kamis (25/3/2021) Kepala Madrasah, Guru dan Pegawai MIN 1 Demak menerima vaksin covid-19 di Puskesmas Kecamatan Karanganyar Kabupaten Demak tahap ke-1. Untuk mendapatkan vaksin tersebut, sebelumnya madrasah diminta untuk mengirimkan data dari Puskesmas. Selanjutnya, untuk memudahkan proses pendaftaran dan verifikasi madrasah cukup membawa surat tugas dan mengisi formulir antrian vaksinasi.

Kemudian peserta akan menjalankan sejumlah tes kesehatan berupa cek tekanan darah (tensi),  dan sekrining riwayat penyakit sebelum akhirnya dilakukan penyuntikan vaksin covid-19. Satu persatu peserta di panggil. Ada yang masuk tenda penyuntikan vaksinasi sambil senyum, adapula yang menampakkan dengan wajah tegang. Ada juga guru yang saat disuntik berpegangan erat sama ibu bidan yang menyuntik. Bahkan, ada guru yang tensi darahnya naik gara-gara sudah merasa ketakutan terlebih dahulu.

Namun begitu proses vaksinasi Guru dan Tenaga Kependidikan MIN 1 Demak berjalan dengan lancar.

“Alhamdulillah, sudah di vaksin. Saya kira ketika di suntik sakit ternyata tidak terasa sama sekali,” ungkap salah satu guru.

Setelah selesai vaksin, peserta masih harus menunggu 30 menit untuk mengetahui apakah terjadi reaksi pasca dilakukan penyuntikan vaksinasi. Setelah 30 menit keadaan tubuh tetap sehat, maka bisa diizinkan untuk pulang dengan terlebih dahulu mengambil sertifikat sebagai bukti bahwa telah melakukan vaksinasi tahap ke-1.

Meskipun telah di vaksin dihimbau para guru/pegawai untuk tetap menjalankan protokol kesehatan, seperti mencuci tangan secara berkala, memakai masker, serta menghindari kerumunan.

Tujuan pemberian vaksin ini untuk membuat sistem kekebalan tubuh mengenali dan mampu melawan saat terkena penyakit covid-19. Vaksin berupa pemberian antigen yang berasal dari virus atau bakteri yang dilemahkan dan sudah mati. (Ziul Ro).




Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment